Harga Pasar Jay Idzes Terbaru: Tembus Rp197 Miliar di 2025, Masih Bisa Meroket

Harga Pasar Jay Idzes Terbaru: Tembus Rp197 Miliar di 2025, Masih Bisa Meroket
Harga Pasar Jay Idzes Terbaru Tembus Rp197 Miliar di 2025, Masih Bisa Meroket

SCORE.CO.ID – Nama Jay Idzes kian menjadi perbincangan hangat di Italia. Bek Timnas Indonesia tersebut dikabarkan masuk dalam radar klub raksasa Serie A, AC Milan. Harga pasar Jay Idzes terbaru meroket dan bahkan menjadi bek termahal di Asia Tenggara pada Desember 2025 lalu.

Kepindahan Idzes ke AC Milan

Peluang Idzes untuk merapat ke Stadion San Siro disebut terbuka pada bursa transfer Januari 2026, seiring kebutuhan Milan akan pemain bertahan yang konsisten dan serbaguna. Ketertarikan AC Milan terhadap Jay Idzes bukanlah tanpa dasar. 

Sepanjang musim ini, pemain berusia 25 tahun itu tampil stabil dan terus menunjukkan perkembangan signifikan bersama Sassuolo. Ia menjadi salah satu pilar penting di lini belakang timnya.

Ia dapat melanjutkan tren positif yang telah ia tunjukkan sejak membela Venezia pada musim sebelumnya. 

Harga Pasar Jay Idzes Terbaru

Jay Idszes Saat Membela Sassuolo
Jay Idszes Saat Membela Sassuolo

Laporan Tuttomercatoweb menyebut Sassuolo telah mematok banderol sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp783 miliar bagi klub mana pun yang berminat merekrut Jay Idzes, termasuk AC Milan. Nilai tersebut mencerminkan betapa tingginya penilaian klub terhadap kualitas sang pemain. 

Milan sendiri dikabarkan mengagumi kekuatan fisik, kecerdasan membaca permainan, serta fleksibilitas taktik yang dimiliki Idzes, sehingga melihatnya sebagai opsi ideal pada jendela transfer paruh musim 2025/2026.

Menariknya, Sassuolo hanya mengeluarkan dana sekitar 8 juta euro saat mendatangkan Idzes dari Venezia pada bursa transfer musim panas 2025. Dalam waktu relatif singkat, nilai pasarnya melonjak drastis hingga empat kali lipat. 

Kenaikan tersebut menjadi bukti nyata bahwa investasi Sassuolo terhadap Jay Idzes terbukti sangat menguntungkan. Harga pasar Jay Idzes terbaru tidak lepas dari performanya yang konsisten di level tertinggi sepak bola Italia. 

Baca Juga  Kapan Terakhir Juventus Juara UCL? Sejarah Perjalanan Menuju Puncak

Jay Idzes juga dikenal piawai bermain dalam formasi tiga bek. Ia dapat menempati ketiga posisi di lini pertahanan tersebut dengan sama baiknya, sebuah kualitas yang membuatnya masuk kategori bek tengah modern. Karakter inilah yang membuat banyak klub papan atas Eropa mulai melirik jasanya.

Performa solid itu pula yang mendorong AC Milan mengirimkan pemandu bakat secara rutin untuk memantau langsung aksi Jay Idzes dalam laga-laga Sassuolo. Pihak Milan ingin memastikan perkembangan sang pemain sebelum mengambil langkah konkret.

Sementara itu, CEO Sassuolo, Giovanni Carnevali, memberikan sinyal terbuka terkait kemungkinan transfer. Ia menegaskan bahwa klubnya tidak ingin menghalangi pemain berkembang untuk melangkah ke level yang lebih tinggi. 

Jika ada tawaran yang sesuai, Sassuolo siap duduk bersama dan membuka pembicaraan, sejalan dengan filosofi klub dalam mengembangkan talenta muda.