SCORE.CO.ID – Kali datang dari bursa transfer West Ham United pada Januari 2026. Mereka justru memulai jendela transfer dengan niat yang belum pernah terjadi sebelumnya. Membeli pemain yang belum diketahui banyak orang ditambah skills nya juga masih diragukan tetapi klub tak peduli ini.
West Ham United Nekat Membeli 2 Pemain Ini
Setelah ragu-ragu dengan Jorgen Strand Larsen, West Ham kini menginvestasikan hampir £50 juta untuk dua pemain yang tidak dikenal.
Dengan campur tangan agen Jorge Mendes yang sangat kuat, £17,5 juta dihabiskan untuk penyerang berusia 21 tahun Pablo Felipe dan £25 juta lagi disiapkan untuk Taty Castellanos dari Lazio. Jika ditotalkan hampir £50 juta lebih untuk merekrut pemain yang tak diketahui skills itu.
Jika melihat di Transfermarkt, detail Pablo Filipe yang sudah menginjak 21 tahun, dia memang mencetak 9 gol dengan 1 assist di Liga Portugal.

Pablo dinilai sebagai prospek unggulan, setelah mencetak sembilan gol liga untuk Gil Vicente pada musim 2025-26. Ini bisa dibilang prestasi yang lebih menarik perhatian daripada sekadar menambah statistik bagi salah satu dari Tiga Besar Portugal musim ini.
Sementara itu Taty Castellanos dinilai lebih baik dari Filipe, ia menjadi pemain utama bagi Lazio di musim ini. Tidak masuk akal dengan melihat harga yang ditawarkan.

Sementara persaingan untuk merekrut pemain juga dipengaruhi oleh jadwal pertandingan; West Ham menghadapi pertandingan yang wajib dimenangkan melawan Wolves dan Nottingham Forest dalam lima hari kedepan.
Itu adalah tindakan kelalaian, yang tidak bisa ditutupi dengan mainan baru yang mengkilap di awal tahun.
West Ham telah lebih dulu lengah, bertindak seperti pembeli yang panik di Black Friday untuk memperkuat lini serang mereka. Masa depan mereka kini bergantung pada keberhasilan dua pemain yang belum diketahui kemampuannya itu
Setidaknya dengan membeli dengan status pinjaman adalah lebih baik daripada harus menggelontorkan dana sebanyak itu. Kita tidak tahu apa keputusan tepatnya. Tapi satu tanda tanya, jadi penyesalan atau justru memberikan West Ham sebuah keberuntungan?
